Kasat lantas polres rokan hulu AKP M. Sembiring menyerahkan piala terhadap pemenang perlombaan senam lantas 12 gerakan pengaturan lalu lintas dan PBB, perlombaan tersebut dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 17 Februari 2010, dimulai pukul 08.00 – 13.30 Wib di halaman Mapolres Rokan Hulu, peserta perlombaan diikuti 15 Peserta yang diikuti oleh Pelajar tingkat SMU dan SMP se-Kab. Rokan Hulu khususnya kota pasir pengaraian, pelatihan senam lantas, 12 Gerakan dan PBB dilaksanakan selama 2 bulan yang mana masing masing sekolah dilatih 2 orang Personil Satlantas Polres Rokan Hulu, perlombaan senam lantas, 12 Gerakan dan PBB yang dilaksanakan dimenangkan oleh SMA N 2 Unggulan Kec. Rambah Hilir.
Acara perlombaan ini dilaksanakan atas kerjasama antara Satlantas Polres Rokan Hulu, Kadispora dan Pemda Kab. Rokan Hulu, yang mana tujuan kegiatan tersebut adalah untuk meningkatkan kemampuan Pelajar dalam berlalu lintas, khususnya senam lantas, 12 Gerakan dan PBB. Kemudian dapat memberikan contoh kepada rekan-rekannya disekolah serta dapat menyelesaikan permasalahan-permasalahan terhadap rekan-rekan pelajar yang sering bolos atau sebagai polisi dalam lingkungan sekolahnya.
2 komentar:
maju terus sat lantas polres rohul
Laen x perlu diadakan lg tu?, klo bisa yang diplosok jg diundang
Posting Komentar